Sunday, September 20, 2020

5 Game Balapan Terbaik di Nintendo DS Versi Saya

HALO Sahabat Gamer! Saya Retro Lukman Gamer Jalanan, kembali membahas game-game favorit saya di Nintendo DS (NDS). Kali ini saya membahas game racing alias game balapan yang paling saya favoritkan dan paling sering saya mainkan di NDS. 

Meski merupakan konsol handheld dan memiliki sederet keterbatasan dibanding konsol rumahan, nyatanya NDS tidak kalah dalam hal pustaka game balapan. Ada cukup banyak game balapan di NDS, baik versi portabel dari serial balapan populer, maupun game yang benar-benar baru dan eksklusif di NDS.

Di antara sederet game balapan tersebut, setidaknya ada lima game yang paling saya favoritkan dan paling sering saya mainkan di NDS. Langsung saja ini dia hitungan mundur lima game balapan terfavorit saya di NDS....


***


5.

MySims Racing

Mengawali daftar ini ada MySims Racing di nomor lima. Ini game balapan go-kart ala Mario Kart yang merupakan spin-off dari serial simulasi populer The Sims. Keunikan MySims Racing yaitu adanya fitur kustomisasi pembalap, kustomisasi mobil, dan juga story mode yang terbilang menarik dan panjang. Ya intinya ini adalah game The Sims tetapi balapan. 

Untuk balapannya sendiri terbilang seru, dengan ragam powerup yang unik. Seperti biji yang ketika dilempar berubah menjadi pohon untuk menghalangi lawan. Karena saya tipikal gamer yang suka kustomisasi karakter, jelas MySims Racing jadi favorit saya. Oh iya game ini juga dirilis untuk Nintendo Wii lho yang memiliki fitur unik transfer mobil dengan Wii Remote.


4.

MotoRacer DS

Di nomor empat ada MotoRacer DS. Seperti namanya, game ini merupakan versi NDS dari serial balap motor legendaris favorit saya, MotoRacer. Saya sudah menggemari serial balap MotoRacer yang saya mainkan sejak versi pertamanya di PC dan PS Satu. Makanya ketika saya tahu MotoRacer juga hadir di NDS, saya langsung memutuskan untuk memainkannya. Versi DS-nya tidak mengecewakan, dengan sederet mode mulai dari MotoGP, SuperCross, Traffic, hingga Freestyle. 

Menurut saya game ini terbilang cukup realistis, butuh teknik yang tepat serta lebih dari sekadar kecepatan untuk bisa memenangkannya. Bagi penggemar game balap motor realistis, khususnya motoGp dan motokros, tentu MotoRacer DS tidak boleh dilewatkan.


3.

Speed Racer: The Video Game

Berikutnya ada Speed Racer: The Video Game di nomor tiga. Saya cukup kecewa ketika menyadari idak ada game baru F-Zero di NDS. Beruntung kekecewaan saya itu terobati dengan adanya Speed Racer: The Video Game. Pasalnya game ini memiliki sensasi kecepatan super yang menurut saya berada satu level dengan F-Zero. 

Merupakan adaptasi dari film berjudul sama, Speed Racer: The Video Game memiliki beragam fitur mekanik permainan yang terbilang baru dan unik yang mungkin cuma ada di game ini. Di antaranya kemampuan akrobatik mobil yang bisa bikin mobil salto berputar-putar dan berguling-guling. Kemudian kemampuan menyerang mobil lawan dengan manuver yang disebut car-fu, hingga kemampuan memasuki The Zone, zona kecepatan super yang membuat mobil kita bisa melaju lebih dari dua kali kecepatan normal. Percaya deh, membuat mobil salto dan berguling-guling di game ini rasanya sangat menyenangkan.


2.

Asphalt: Urban GT 2

Di nomor dua ada seri balapan populer Gameloft, Asphalt: Urban GT 2. Serial Asphalt di Indonesia populer pada kalangan gamer ponsel Java, tetapi saya justru pertama kali memainkan Asphalt di NDS lewat Urban GT 2. Ini merupakan game balapan jalanan yang begitu seru dengan sederet mode permainan yang dimiliki. Kita bisa memilih beragam merek mobil dan sepeda motor untuk beradu cepat di jalan raya yang penuh lalu lalang kendaraan, seraya menghindari pengejaran polisi. 

Dalam game ini kita bisa menjatuhkan kendaraan lawan termasuk kendaraan polisi dengan cara memepetnya hingga menabrak pembatas jalan. Itu rasanya sangat memuaskan. Menariknya buat saya, game ini sudah memberikan kesan tersendiri yang tak terlupakan sejak lagu Lift Me Up dari Moby berputar di layar pembukanya. Dan Lagi-lagi pas ya, Urban GT 2, di urutan nomor 2. Hahaha.


1.

Mario Kart DS

Dan di nomor satu... game balapan yang pasti sudah ditebak oleh teman-teman semua, dan saya yakin pasti semua setuju kan, yaitu Mario Kart DS. Sepertinya saya tidak perlu menjelaskan kenapa game ini jadi yang teratas ya. Hahaha. 

Yup. Game Mario Kart pertama yang memiliki fitur online multiplayer ini memang sangat populer di kalangan gamer NDS. Bisa dibilang menjadi alasan utama di luar Pokemon bagi para gamer untuk membeli NDS. Karena permainannya sangat asyik, baik di mode balapannya, battle-nya, dan juga mode misi yang eksklusif ada di Mario Kart DS. 

Trek-treknya juga terbilang menarik, menantang, serta memorabel seperti Waluigi Pinball atau Tick Tock Clock, walaupun keduanya bukan favorit saya. Asyik dimainkan sendirian, juga paling cocok dimainkan rame-rame, buat saya Mario Kart DS bukan hanya game balap terbaik, melainkan juga salah satu game terbaik yang ada di NDS. 


***


Ya itulah tadi lima game racing atau balapan yang paling saya favoritkan di NDS. Sebenarnya ada game-game balapan lain yang tidak kalah keren macam Ridge Racer DS, Trackmania, Grid, Hot Wheels, Diddy Kong Racing, sampai Sonic and Sega All-Stars Racing. Tetapi yang paling berkesan dan paling saya favoritkan ya lima game tadi. Apa game favorit teman-teman ada dalam daftar ini? Atau mungkin kalian punya favorit yang lain? Share yuk di kolom komentar.  

Oh iya, sebenarnya artikel ini adalah versi tulisan dari video saya di channel YouTube saya, Retro Lukman. Kalian bisa menyaksikan videonya di sini (klik).

Sekian artikel kali ini, terima kasih teman-teman sudah membaca, saya Retro Lukman Gamer Jalanan, sampai jumpa lagi di artikel berikutnya dan... Salam Gamer! (gj)

No comments:

Post a Comment